KEDATANGAN "tamu besar" yaitu masa menopause, sering menjadi momok menakutkan bagi sebagian wanita. Padahal mereka tahu bahwa semua wanita pasti akan mencapai masa itu, tapi tidak semua wanita siap menghadapinya. Apalagi masa menopause sering dibarengi dengan berbagai keluhan, seperti hot flush, insomnia, sakit kepala, mood swing, dan sebagainya.
Gejala pada masa perimenopause ini mirip dengan PMS (pre-menstruasi syndrome) yang umumnya timbul menjelang haid. Penyebabnya sama, yaitu terjadinya perubahan hormon. Pada wanita menjelang menopause, penyebab utama adalah menurunnya hormon estrogen secara drastis.
Namun, Psikolog A Kasandra Poetranto Psi, dari Kasandra Persona Wacana memiliki cara pandang berbeda. "Menopause dianalogikan sebagai sesuatu yang negatif berdasarkan pada cara berpikir seseorang. Makanya wanita Indonesia cenderung di usia 45-50 tahun sudah menopause, sedangkan wanita di luar negeri? menopause tidak dipermasalahkan. Di Indonesia justru menjadi kambing hitam yang menutupi rasa tidak percaya dirinya," ungkap Kasandra ketika dihubungi okezone melalui telepon genggamnya, Minggu (13/3/2008).
Menurut ibu tiga orang anak ini, sebagian wanita takut menghadapi menopause karena akan mengurangi peran atau kesempatan mereka berprestasi. Bila sudah demikian, umumnya beban stres mereka semakin bertambah, karena terbaginya pikiran untuk pekerjaan dan keluarga. Mereka dihadapkan pada berbagai perubahan dalam diri maupun kehidupan rumahtangga.
"Salah satu hal yang paling membuat wanita di Indonesia merasa takut menghadapi menopause karena jarang "dipakai" suami atau ketika suami mengalami 'puber kedua', maka strespun bisa meningkat. Sementara mereka yang secara sexually aktif maka tidak akan cepat menopause," jelas almamater Fakultas Psikologi Universitas Indonesia itu.
Menurutnya, meskipun menopause membuat sebagian wanita merasa tidak nyaman, tapi tidak berarti proses ini akan menghambat kinerja mereka. Semua tergantung pada pikiran masing-masing individu.
"Kalau Anda bisa mengisi pikiran yang positif tentang menopause, maka Anda pun akan lebih tenang menghadapinya. Makanya jadilah seorang pioneer yang menganggap bahwa usia selalu muda," imbuhnya.
Maka ketika dalam kondisi seperti itu, sambungnya, kaum wanita sudah dapat membekali ilmu melalui pembahasan tentang menopause. Didukung dengan perkembangan teknologi kedokteran juga semakin canggih untuk mengatasi berbagai ketidaknyamanan selama menopause. Selain itu, Anda pun dapat menghadapi masa menopause dengan cara alami yaitu yoga dan jalan kaki setiap pagi. "Kalau cara berpikir sudah berubah, seorang wanita tidak akan malu lagi untuk berolahraga atau melakukan kegiatan lain," pungkasnya.
Lalu, apa yang terjadi pada wanita yang aktif bekerja? Ternyata sebagian dari mereka berusaha menutupi keluhan mereka. Pasalnya, mereka takut keluhan itu bisa merugikan kedudukan dan profesionalisme mereka. Maklumlah wanita di masa menopause, biasanya sudah mencapai posisi puncak di bidangnya sehingga dituntut untuk mampu mengendalikan diri.
30 March 2010
9:58:00 AM
PERBANYAKLAH ILMU DI WAKTU MUDAMU
TIPS
No comments
Related Posts:
5 Makanan Penawar StresStres, siapa yang tidak mengenal kata ini? Hampir tiap individu mengalaminya. Apalagi pada mereka yang sering sekali dikejar oleh batasan waktu. Kondisi stres seringkali membuat daya tahan tubuh menurun dan berakibat gampang … Read More
Waspadai Lima Makanan Peningkat KolesterolPola makan sehat adalah upaya tingkat pertama melawan kenaikan kolesterol. "Jika Anda mengonsumsi makanan dengan banyak sayur dan buah plus ikan, Anda sudah berada di jalur yang benar untuk menjaga kesehatan kolesterol," ujar… Read More
Jangan Anggap Sepele Kesemutan!Kesemutan, atau kebas, adalah “gejala” yang hampir pernah dialami oleh semua orang. Biasanya kesemutan menyerang apabila kita terlalu lama diam, atau berada dalam satu posisi tertentu, misalnya duduk sambil melipat kaki untuk… Read More
Cara Memeriksa Sperma Langsung Tanpa MikroskopBeberapa hal yang dapat kita amati secara langsung tanpa mikroskop dari sperma yang dikeluarkan sesaat setelah terjadinya ejakulasi. Pengamatan dapat dilakukan dengan melakukan pengamatan terhadap warna, bau, ada ada tidaknya… Read More
Bahaya bagi Perokok PasifBila orang sakit akibat perilaku hidup yang kurang sehat, itu adalah suatu hal yang wajar. Tapi bagaimana untuk orang yang sakit, akibat dari perbuatan orang lain? Memang suatu hal yang tidak adil. Demikian yang terjadi bagi … Read More
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment